Untuk dapat memaikan game ini Anda bisa mencarinya lewat pencarian facebook dengan mengetikkan "Typing Maniac".
Berikut adalah screenshoot dari Typing Maniac :
Cara memainkan game ini cukup mudah, hanya saja disini adalah kecepatan tangan yang dibutuhkan. Anda hanya harus mengetikkan setiap kata yang ada pada layar. Jika ada kata "ieuwelah" maka Anda harus mengetikkan ieuwelah lalu menekan space/spasi jika huruf dari kata tersebut sudah diketikkan.
Pada level pertama kecepatan dari kata yang turun masih dalam keadaan
slowly. Namun ketika Anda berhasil naik level dan naik level lagi maka
kecepatannya pun akan semakin bertambah.
Selain itu games ini juga memiliki pilihan bantuan untuk memudahkan kita mendapatkan score yang tinggi. Diantaranya adalah Fire, Ice, Slow, dan Wind.
Fire-->berguna untuk membakar semua kata yang muncul. Apabila Anda
kebingungan Anda bisa langsung mengetikkan FIRE maka semua kata yang
muncul akan langsung hilang.
Ice-->berguna untuk menghentikan kata yang muncul menjadi beku. Disaat
itulah Anda dapat mengetikkan kata kata yang ada. Hanya saja waktunya
yang terbatas, lakukan ketikan dengan cepat sampai ice meleleh.
Slow-->berguna untuk melambatkan tempo kata kata yang turun. Seperti ice, slow juga memiliki batas waktu tertentu.
Wind-->berguna untuk meniupkan kata kata yang tidak berhasil Anda ketik.
Semakin banyak tumpukan kata yang tidak bisa Anda ketik maka kesempatan
untuk melanjutkan game ini pun semakin sedikit. Oleh karena itu Anda
dapat menggunakan wind untuk meniupkan kata kata tersebut.
0 comments:
Post a Comment